Belajar Mengucapkan Terima Kasih


Malam ini saya mendengar sebuah lagu lama. Lagu ini pernah saya putar berulang-ulang setiap hari sampai beberapa bulan. Judul lagu itu "Everything I Do, I Do It For You",  dipopulerkan oleh Bang Bryan Adam.

Pikiran dan perasaan saya begitu terjerembab ke masa silam. Saya tidak terlalu care dengan film tempat lagu ini menjadi "theme-song"-nya. Robin Hood ceritanya dari jaman dulu sampai sekarang yang begitu-begitu saja. Tetapi tentang bagaimana saya mendapatkan kaset lagu ini dari seorang sahabat saya.

Teman saya itu seorang cewek. Dia adalah sahabat yang care dari saya sejak jaman saya masih imut sampai sekarang, tetapi saya tidak merasakannya di awal-awal persahabatan saya. Dia begitu banyak memberi saya kado di setiap ulang tahun saya, tetapi saya menganggap hal itu biasa-biasa saja. Sombong? Mungkin.

Maklum, sejak kecil saya selalu berada diatas. Saya juara kelas sejak SD, masuk SMP favorit, menjadi Pramuka Garuda. Saya bisa gitar klasik, Bahasa Inggris, etc. Itu semua membuat saya tidak pernah merasa "dunia bawah", membuat hati saya kurang peka.

Di hari-hari terakhir ini, saya merasa, begitu berharganya dan begitu banyaknya yang dilakukan sahabat-sahabat saya. Dan bodohnya, saya baru merasakannya sekarang.

Keangkuhan benar-benar merusak. Sombong adalah obat perenggang hubungan. Kalau saja saya lebih banyak menutup mulut untuk menyombongkan diri dan menyediakan banyak cermin di rumah untuk berkaca, mungkin hidup lebih dapat dinikmati bersama-sama.

Sekarang saya belajar berterima kasih. Saya WA sahabat saya itu. Saya ucapkan terima kasih, meski terlambat. Entah bagaimana perasaannya saya berkata "ini-itu" tentang kegagalan saya menjadi sahabatnya (saya tidak banyak hadir di saat-saat-nya). Saya belajar "males ngomong" dan lebih menggunakan telinga saya. Terkadang saya merasa harus membawa lakban untuk menyegel mulut saya. Permasalahan paling parah saat ini memang "Kerendahan Hati", merasa paling berharga daripada orang lain.

Thank you for being my friend so far.....

sumber gambar: daxushequ.com

Belajar Mengucapkan Terima Kasih Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Good Dreamer

0 comments:

Post a Comment

Powered by Blogger.