Ada beberapa macam teknik dalam membuat kue. Masing-masing teknik akan menghasikan kue yang berbeda. Ada beberapa keuntungan mengetahui perbedaan tekniknya. Pertama, mencari solusi secara cepat jika terjadi kesalahan dalam pembuatan kue. Ini dicapai karena kita sudah mengetahui grup kue tersebut masuk ke teknik apa. Kedua, jika kita ingin mengembangkan resep, kita dapat berpedoman dari teknik dasarnya. Misalnya, Butter Cake selalu menggunakan perbandingan yang sama, maka jika kita akan membuat kue untuk lebih banyak orang,kita tinggal mengkalikan semua bahan dengan perkalian yang sama.
- Teknik Butter Cake (Pound cake)Hasil: Legit dan agak berminyakSemua bahan dalam perbandingan yang sama. Biasanya berat per bahan sekitar 250 gram.Teknik ini dimulai dengan mengocok gula dan margarine sampai hancur. Sesudah itu, tambahkan setengah resep telur. (sebagai contoh. Jika resep memakai empat telur, tambahkan dua telur terlebih dahulu). Masukkan telur satu persatu. Tambahkan sisa telur bergantian dengan terigu. Jangan terlalu lama mengocok, karena adonan tidak boleh elastis dan terlalu banyak remah. Kocok sambil menaikkan kecepatan sampai mengembang. Setelah mengembang, tambahkan tepung terigu dengan mengayakkan diatas adonan dan bahan-bahan kering lainnya (contoh: baking powder, vanili bubuk, garam). Kemudian aduk dengan spatula. Kemudian tambahkan bahan-bahan cair lainnya (contoh: coklat masak, susu kental manis).
- Teknik Sponge Cake
Hasil: Kue akan lembut seperti spon
Kocok telur hingga berbusa. Lalu masukkan gula sedikit demi sedikit. Naikkan kecepatan mixer setahap demi setahap. Sangat disarankan memakai gula kastor (gula halus) agar adonan lebih cepat merata. - Kombinasi Butter Cake dan Sponge CakeBiasanya teknik ini digunakan untuk membuat bolu gulung. Pelaksanaannya adalah sebagai berikut:
Bagi dua adonan.
Adonan A:
Margarine dan sebagaian gula dikocok sampai hancur.
Adonan B:Sisa gula dikocok dengan telur di tempat terpisah.
Campurkan terigu ke dalam adonan A atau adonan B. Kemudian campurkan kedua adonan.
- Teknik Chiffon Cake
Hasil: Kue bertekstur halus dan lembut.Di tempat A:
Kuning telur diaduk dengan minyak, tepung terigu, baking powder
Di tempat B:
Putih telur dikocok terlebih dahulu dengan sedikit gula pasir sampai kaku.
Campurkan bahan di tempat A + B
0 comments:
Post a Comment